DUKUNG ZERO HALINAR, KEPALA BAPAS PANGKALPINANG BERIKAN PENGUATAN

    DUKUNG ZERO HALINAR, KEPALA BAPAS PANGKALPINANG BERIKAN PENGUATAN

    PANGKALPINANG – Jumat (15/11/2024) Seluruh jajaran Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas I Pangkalpinang ikuti rapat internal. Kepala Bapas, Sujatmiko menegaskan bahwa seluruh pegawai dikumpulkan di Aula Bapas untuk mendapatkan penguatan terkait pungutan liar (pungli), suap, gratifikasi dan pencegahan peredaran handphone dan narkoba di lingkungan lembaga pemasyarakatan (lapas).

    Ia menuturkan Bapas Pangkalpinang yang memiliki tugas dan fungsi sebagai penyelenggara layanan publik rentan terhadap potensi pungli, suap dan gratifikasi.

    “Kita harus terlebih dahulu mengetahui definisi dari pungli, suap dan gratifikasi itu sendiri. Dengan memahami arti harfiahnya, diharapkan kita dapat menghindari situasi tersebut, ” ujarnya.

    Sujatmiko mengatakan ia tidak akan tebang pilih, bahwa setiap pegawai Bapas yang terlibat tiga praktik terlarang tersebut, akan memperoleh konsekuensi berdasarkan peraturan yang ada.

    “Mari kita berbenah mulai dari diri sendiri, yang pada akhirnya akan membawa nama baik organisasi, ” lanjutnya.

    Penguatan ini sebenarnya merupakan salah bentuk impelementasi dari Zero Halinar (handphone, pungutan liar, dan narkoba) bagi petugas pemasyarakatan.

    Sujatmiko melanjutkan bahwa komitmen terhadap Zero Halinar selain melalui penguatan bagi pegawai juga akan ditindaklanjuti dengan Deklarasi Zero Halinar setelahnya.

    “Saya harap kita dapat membangun komitmen untuk menjaga integritas dan bersama-sama menjaga kekompakan dalam pelaksanaan tugas demi mendukung Zero Halinar, ” tutupnya.

    bapaspangkalpinang zerohalinar
    Violla

    Violla

    Artikel Sebelumnya

    Gelar Pertemuan Rutin, Pipas Daerah Kep.Babel...

    Artikel Berikutnya

    Selenggarakan Bimbingan Awal Klien, PK Bapas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Selenggarakan Bimbingan Awal Klien, PK Bapas Pangkalpinang Beri Motivasi
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kualitas tulisanmu adalah kualitas dirimu
    Capaian Kerja Bapas Pangkalpinang, Hingga September Tahun 2024 Berhasil Dampingi 116 Kasus Anak Berhadapan Dengan Hukum
    Anak Pelaku Tawuran Perang Sarung Diamankan Polisi, 7 Orang PK Bapas Pangkalpinang Diterjunkan Lakukan Proses Pendampingan Hukum
    Verifikasi Data Litmas Usulan Pembebasan Bersyarat, PK Bapas Pangkalpinang Kunjungi Rumah Penjamin Narapidana
    Resmi Mengakhiri Pembebasan Bersyarat, Klien R Jalani Proses Pengakhiran Bimbingan di Bapas Pangkalpinang
    MENTERI HUKUM DAN HAM : Peringatan Hari HAM Merupakan Momentum Merefleksikan Prinsip-Prinsip HAM
    Capaian Kerja Bapas Pangkalpinang, Hingga September Tahun 2024 Berhasil Dampingi 116 Kasus Anak Berhadapan Dengan Hukum
    Anak Pelaku Tawuran Perang Sarung Diamankan Polisi, 7 Orang PK Bapas Pangkalpinang Diterjunkan Lakukan Proses Pendampingan Hukum
    PK Bapas Pangkalpinang Optimalkan Program Pengawasan Klien Dengan Melaksanakan Home Visit
    Kisah Klien Bapas Pangkalpinang, Pasca Bebas Bersyarat Kini Sukses Meraup Cuan dengan Usaha Dagang Telur Ayam
    Resmi Mengakhiri Pembebasan Bersyarat, Klien R Jalani Proses Pengakhiran Bimbingan di Bapas Pangkalpinang
    Anak Pelaku Tawuran Perang Sarung Diamankan Polisi, 7 Orang PK Bapas Pangkalpinang Diterjunkan Lakukan Proses Pendampingan Hukum
    Bentuk Apresiasi Dedikasi Kinerja, Kepala Bapas Pangkalpinang Berikan Penghargaan Pegawai Teladan
    VIRAL KASUS BULYING OLEH ANAK SD, BAPAS PANGKALPINANG SUKSES LAKUKAN MEDIASI
    Pembantu Pembimbing Kemasyarakatan Resmi Dibentuk, Jajaran Divpas Kemenkumham Babel lakukan Pengendalian dan Pengawasan
    Ikuti Upacara Bendera di SMAN 3 Pangkalpinang, Kepala Bapas Pangkalpinang Bertindak Sebagai Pembina Upacara

    Ikuti Kami